Peta Bencana Merapi


View

Senin, 25 Oktober 2010

GIS Forum Lahir

          Bermula dari rasa ingin menggali keilmuan Sains Informasi Geografis akhirnya sebuah forum yang diharapkan dapat menjadi wadahnya terlahir. Sebuah diskusi antara seorang mahasiswa, Wikan Jaya dan seorang dosen, Drs. Projo Danoedoro, M.Sc., Ph.D. mengenai keadaan mahasiswa Prodi Kartografi dan Pengindraan Jauh  (KPJ) Fakultas Geografi UGM memunculkan ide untuk membentuk suatu forum yang mampu menambah bekal mahasiswa di luar ilmu yang didapat selama rutinitas perkuliahan formal. Selama ini dirasa bahwa ilmu yang didapat selama perkuliahan masih kurang untuk memecahkan masalah yang dihadapi mahasiswa.
          Dari diskusi ini akhirnya Sanjiwana Arjasa, S.Si. ditunjuk (oleh Drs. Projo Danoedoro, M.Sc., Ph.D.) untuk membimbing dan mengarahkan forum yang akan dibentuk tersebut. Beberapa mahasiswa Prodi KPJ pun akhirnya turut bergabung dalam diskusi pembentukan forum ini. Beberapa mahasiswa tersebut adalah Ardila Yananto, Albertus Krisna, Yanuar Adji, Rivi Neritarani, Amalia Hadi, Isti Fadhatul, Mauli De Rizka, Sufwandika Wijaya, Muhammad Haviz, dan Filialdi Nur.
          Dari diskusi keduabelas orang ini akhirnya sekitar pukul 14.30 WIB disepakati akan dibentuk sebuah forum sebagai wadah memperdalam keilmuan Sains Informasi Geografis. Forum ini diberi nama Geographic Information Sciene Forum (GIS Forum). Forum ini rencananya akan dilaksanakan setiap dua minggu sekali  setiap hari Senin sore mulai minggu ke dua bulan November 2010 ini tepatnya mulai 08 November 2010. Untuk memperlancar kegiatan diskusi forum ini dan mempermudah akses sumber pustaka maka disepakati bahwa diskusi dalam forum ini akan dilaksanakan di Ruang Perpustakaan PUSPICS Fakultas Geografi UGM mulai pukul 15.00 WIB.
Gambar 01. Suasana saat diskusi membahas pembentukan GIS Forum.
          Rencananya dalam setiap forum akan dibahas sebuah tema dan akan dihadirkan tiga orang pembicara dengan tingkatan pengalaman yang berbeda mulai dari seorang yang akan melaksanakan penelitian, seorang yang sudah melaksanakan penelitian dan seorang yang telah kenyang akan pengalaman, tentunya ketiganya terkait dalam satu tema. Dengan tiga pembicara dengan level pengalaman yang berbeda ini tentunya bertujuan memberikan setiap civitas akademika Prodi KPJ kesempatan yang seluas-luasnya untuk mendiskusikan ide briliannya dan tentunya forum ini untuk kebaikan kita semua.
          Guna menjamin keberlangsungan forum ini maka dibentuklah panitia kecil yang bertanggung jawab mengurusi kebutuhan teknis dari acara forum. Susunan panitia kecil yang terbentuk adalah :
Ketua
  • Sanjiwana Arjasa, S.Si.
  • Wikan Jaya
Kesekretariatan
  • Amalia Hadi
  • Albertus Krisna
Publikasi dan Dokumentasi
  • Filialdi Nur 
  • Yanuar Adji
          Jadi untuk civitas akademika Prodi Kartografi dan Pengindaraan Jauh Fakultas Geografi UGM kami tunggu aksimu dalam forum ini. Tidak hanya sebagai pendengar, kami juga berharap forum ini dapat dijadikan pula sebagai ajang publikasi karya ilmiah khususnya karya ilmiah bahkan karya yang masih dalam bentuk rencana penelitian pun akan diterima dalam GIS Forum ini. Kalau masih bingung hubungi saja panitia seperti yang tertulis diatas. Tak ada halangan untuk berkarya. Tunjukkan bahwa Prodi KPJ juga bisa berkarya sehebat mereka bahkan lebih hebat....!!! (pubdok/CGF)